Santri MBS Muhiba Yogyakarta Meraih 2 Medali pada Lomba Ismu Arabic

Santri MBS Muhiba Yogyakarta pada tanggal 28 Oktober 2019, meraih dua medali Perak & Perunggu pada Lomba Ismu Arabic dalam Olympicad VI tingkat NASIONAL yang diselenggarakan di Unimus Semarang.

Tentang Lomba ISMU ARABIC

Lomba Ismu in Arabic merupakan Lomba Pidato ISMUBA dalam Bahasa Arab, dimana setiap peserta menyampaikan pidato dengan materi Agama Islam & Kemuhammadiyahan (AIK). Untuk peserta lomba bersifat perorangan untuk kategori SD/MI, SMP/MTS dan SMA/MA/SMK.

Prosedur Lomba Ismu in Arabic dilakukan dalam dua babak, yaitu babak penyisihan dan babak final. Pada babak penyisihan, peserta menyiapkan teks pidato dengan durasi 2 (dua) menit sesuai dengan tema yang ditentukan panitia. Sebelum pidato dimulai, teks diserahkan kepada juri. Pada babak penyisihan, akan diambil lima belas (15) peserta terbaik yang akan maju ke Babak Final, berdasarkan kriteria penilaian oleh tim juri.

Untuk Babak Final Masing-masing finalis menyampaikan pidato dengan tema yang juga telah ditentukan oleh Juri. Pada babak final, peserta diberi durasi penyampaian pidato selama 5 menit. Sama seperti pada babak penyisihan, naskah pidato pada babak final juga diserahkan ke juri sebelum lomba dimulai.

Dalam memberikan penilaian, Juri memberikan kriteria sebagai berikut :

  1. Penampilan peserta (25%)
  2. Kefasihan pengucapan (25%)
  3. Kelancaran (25%)
  4. Isi/pembahasan tema (20%)
  5. Ketepatan waktu (5%)
  6. Penentuan juara sepenuhnya menjadi hak Dewan Juri

Alhamdulillah Santri MBS Muhiba Yogyakarta Meraih Medali

Alhamdulillah dengan persiapan yang baik, akhirnya Santri MBS Muhiba Yogyakarta menjadi salah satu santri MBS Jogja yang mampu meraih medali pada event tersebut.

Juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018

Menambah koleksi prestasi di awal tahun ajaran 2018-2019, santri Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) berhasil menjadi juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018 pada cabang olahraga pencak silat dengan memperoleh Medali Emas dan Perak.

Juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018 Menambah Koleksi Prestasi Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba)

Setelah sebelumnya menjadi juara pada kejuaraan pencak silat Akprind 2018, kali ini siswa Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) menambah lagi koleksi prestasinya di awal tahun ajaran 2018-2019 dengan menjadi juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018 pada cabang olahraga pencak silat pada 26 Juli 2018.

santri muhammadiyah boarding school juara kejurda dikpora yogyakarta 2018

Prestasi demi prestasi yang diukir siswa Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) menjadi bukti nyata bahwa santrinya bisa memiliki kompetensi tinggi. Hal ini juga menunjukkan bahwa MBS Muhiba sebagai salah satu MBS Yogyakarta terbaik dari seluruh Muhammadiyah Boarding School di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Siswa Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) Dididik Melalui Kegiatan Rutin

Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) merupakan salah satu lembaga pendidikan di bawah naungan organisasi Muhammadiyah yang memiliki visi mencetak generasi berakhlak karimah, berkualitas tinggi dalam akademis, memiliki pengetahuan tinggi dalam hal agama serta memiliki keterampilan (skill) yang baik. Oleh karena itu, Muhammadiyah menyiapkan kader-kader berprestasi melalui lembaga pendidikan tingkat sekolah sampai universitas.

Melalui Muhammadiyah Boarding School khususnya MBS Muhiba, santri / siswa dididik tidak hanya melalui program pendidikan sekolah reguler, tetapi juga melalui program rutin di luar program sekolah.

Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) mendidik siswanya melalui kegiatan rutin harian, mingguan, bulanan dan tahunan. Dengan kegiatan yang terstruktur secara baik, MBS Muhiba menjadi salah satu MBS Yogyakarta terbaik.

Salah satu kegiatan rutin adalah kegiatan pencak silat yang diikuti oleh semua siswa. Melalui kegiatan pencak silat tersebut, beberapa prestasi telah didapat. Salah satu prestasi adalah dengan menjadi juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018 dengan medali Emas dan perak.

Sekolah SMA Muhammadiyah 1 Bantul sebagai homebase Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) terus fokus untuk meningkatkan kualitas baik kualitas pengajar, sarana pendidikan dan fasilitas pendidikan agar selalu bisa menghasilkan santri / siswa berkualitas tinggi sesuai dengan visi persyarikatan.

Menjadi juara KEJURDA DIKPORA Yogyakarta 2018 adalah salah satu prestasi diantara prestasi lain yang InsyaAllah akan didapatkan di masa yang akan datang.

Santri Muhammadiyah Boarding School Juara Pencak Silat Akprind 2018

Santri Muhammadiyah Boarding School Juara Pencak Silat Akprind Tingkat Provinsi Yogyakarta dengan meraih medali emas, 2 perak & 2 perunggu.

Kejuaraan Pencak Silat Akprind di Daerah Istimewa Yogyakarta diadakan pada tanggal 22 Juli 2018. Diikuti semua sekolah tingkat SMA/SMK/MA. Kejuaraan diadakan tanggal 20-22 Juli 2018. Acara yang bertema “Pencak Silat Character Culture of Indonesia, Mengukir Prestasi Guna Membangun Negeri” telah menghasilkan beberapa juara. Salah satunya adalah santri MBS (Muhiba) Yogyakarta.

Juara Pencak Silat Akprind 2018 Menunjukkan bahwa MBS Muhiba salah satu Muhammadiyah Boarding School Terbaik

siswa santri muhammadiyah boarding school juara pencak silat akprind se yogyakarta
Dengan prestasi ini, Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) semakin menunjukkan dedikasinya untuk menghasilkan santri / siswa berkualitas tinggi, tidak hanya prestasi akademis tetapi juga prestasi diluar akademis.

Hal ini juga menunjukkan bahwa MBS Muhiba sebagai salah satu MBS Yogyakarta terbaik dari seluruh Muhammadiyah Boarding School di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba) Mendidik Siswanya Melalui Kegiatan Rutin

Sebagai salah satu lembaga pendidikan Muhammadiyah, menciptakan kader Muhammadiyah berkualitas tinggi dan berprestasi menjadi salah satu tujuan pendidikan Muhammadiyah Boarding School (MBS Muhiba). Semua kegiatan pendidikan di program dan disusun dengan baik.

Kegiatan harian, mingguan, bulanan dan tahunan di dalam dan luar lingkungan sekolah semua disiapkan, untuk mendidik para siswa menjadi pribadi berakhlak karimah. Salah satu program ekstrakurikuler sekolah adalah ekstrakurikuler pencak silat. Program tersebut Alhamdulillah bisa membuat satri sekolah Muhammadiyah Boarding School memiliki prestasi membanggakan.

Juara 2 Muha Cup Pencak Silat se Yogyakarta

Santri Muhammadiyah Boarding School MBS Muhiba meraih juara umum 2 dalam event Muha Cup Pencak Silat tingkat SMA se-Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang diselenggarakan di Bina Manggala Yogya pada tanggal 4-6 Mei 2018.

mbs-muhiba-juara-muha-cup-pencak-silat

Medali Muha Cup Pencak Silat

Pada event Muha Cup Pencak Silat santri MBS Muhiba berhasil meraih 2 medali Emas, 2 Perak, 3 Perunggu dan 1 medali pesilat terbaik.

    Medali Emas Muha Cup Pencak Silat didapatkan oleh :

  1. Yusuf – Santri asal Maluku
  2. Raihananta – Santri asal Yogyakarta
    Medali Perak didapatkan oleh:

  1. Abdul – Santri asal Yogyakarta
  2. Wahyut – Santri asal Yogyakarta
    Medali Perunggu didapat oleh :

  1. Murti – Santri asal Cilacap
  2. Tera – Santri asal Yogyakarta
  3. Frida – Santri asal Yogyakarta

Prestasi tersebut menambah deretan prestasi santri Muhammadiyah Boarding School MBS Muhiba yang telah dicapai sebelumnya. Salah satu prestasi yang membuktikan kualitas santri Muhammadiyah Boarding School MBS Muhiba tidak hanya baik secara akademis tetapi juga dalam hal keolahragaan.

Prestasi santri Muhammadiyah Boarding School (MBS) Muhiba tidak lepas dari kegiatan-kegiatan yang terjadwal dengan baik, sehingga bisa mengasah kemampuan, kecerdasan & ketangkasan. Agenda kegiatan santri Muhammadiyah Boarding School MBS Muhiba mulai dari Agenda kegiatan harian, mingguan & bulanan mampu membiasakan dan melatih santri menjadi pribadi berkualitas tinggi.

Muha Cup Pencak Silat

Muha Cup Pencak Silat Yogyakarta merupakan kegiatan rutin tahunan yang melombakan cabang seni beladiri pencak silat Tapak Suci tingkat SMP dan SMA se Yogyakarta.

Tujuan diadakannya Muha Cup adalah untuk mencetak generasi-generasi yang kuat jasmani dan rohani, memunculkan atlet-atlet baru cabang pencak silat untuk regenerasi, mendapatkan atlet-atlet baru untuk disiapkan pada perlombaan-perlombaan di tingkat yang lebih tinggi.

Bagi atlet yang sudah pernah mengikuti perlombaan ini maka kegiatan ini bisa menambah pengalaman bertanding atlet, serta menguatkan jiwa sportivitas selama perlombaan.

Tujuan lain dari pelaksanaan Muha Cup adalah untuk menjalin silaturahmi siswa dan santri antar sekolah atau Muhammadiyah Boarding School Daerah Istimewa Yogyakarta, sehingga atlet-atlet antar sekolah bisa saling mengenal dan bersahabat satu sama lain.

Juara 2 Cerdas Cermat se Jawa dan Bali pada lomba Gema Karya Arab UMY | MBS Muhiba

Gema Karya Arab 2018. Santri MBS Muhiba berhasil menjadi juara 2 cerdas cermat pada lomba Gema Karya Arab UMY antar pelajar se-Jawa dan Bali pada 25 april 2018.

Gema Karya Arab 2018

Event Gema Karya Arab disingkat dengan GEKA adalah event perlombaan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab. Event ini diprakarsai oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) yang bertujuan untuk menampung segala potensi dan kreativitas bernuansa Arab. GEKA juga digunakan sebagai sarana untuk menunjukan integritas Prodi Pendidikan Bahasa Arab UMY kepada publik.

Event Gema Karya Arab 2018 mengusung tema “Dengan Bahasa Arab Kita Bisa Berkarya” untuk membuktikan bahwa bahasa arab bukanlah bahasa konvensional, akan tetapi bahasa Arab adalah bahasa yang ikut berkembang dengan zaman, bahasa yang nyentrik, dengan aturan gramatikal estetik. Acara ini sekaligus sebagai ajang apresiasi untuk para pegiat bahasa Arab khususnya siswa-siswa SMA sebagai generasi penerus bangsa.

Tujuan Penyelenggaraan Acara Gema Karya Arab 2018

Kegiatan Gema Karya Arab 2018 memiliki tujuan berikut :

  1. Membangkitkan apresiasi dan kreativitas generasi muda terhadap seni, budaya serta keilmuan Bahasa Arab khususnya.
  2. Menjadi sarana umtuk menambah pengetahuan keilmuan Bahasa Arab sebagai bahasa multifungsional di era modern.
  3. Menanamkan sikap kompetitif yang berwawasan global.
  4. Menjalin silaturahmi antar generasi muda yang siap berprestasi
  5. Mempererat ukhuwah Islamiyyah antar siswa sekolah se-Jawa dan se-Bali serta antarmahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab UMY

Gema Karya Arab 2018 adalah perlombaan tingkat SMA/MA/Sederajat Se-Jawa dan Bali dengan kategori lomba :

  1. Pop Arab
  2. Tahfidz
  3. Kaligrafi
  4. LCC(Lomba Cerdas Cermat)
  5. Pidato Bahasa Arab

Berikut dokumentasinya :

perwakilan peserta lomba cerdas cermat agama muhammadiyah boarding school mbs yogyakarta mbs muhiba event geka

penerimaan trofi juara-2 cerdas cermat agama se jawa muhammadiyah boarding school mbs yogyakarta mbs muhiba

Prestasi ini sekali lagi membuktikan bahwa MBS Muhiba adalah salah satu Muhammadiyah Boarding School Yogyakarta atau MBS Yogyakarta yang bisa mendidik dan menghasilkan santri berkualitas tinggi.

Maaf Halaman Website Sedang Dalam Perbaikan